Sebagai bentuk dukungan Penuh Yayasan Bumitama untuk menyukseskan Program-program yang dicanangkan oleh Pemerintah dan Dinas Pendidikan, Yayasan Bumitama Berkolaborasi dengan CSR PT. Bumitama Gunajaya Agro Group, memfasilitasi diadakannya Workshop IKM dengan Tema “Penyusunan Perangkat Ajar Melalui Platform Merdeka Mengajar”.


Acara di mulai dengan kegiatan Pembukaan dari panitia, sambutan dari Bapak Hasmen Sitinjak, Sambutan dari Ibu Kalista Khairunnisa selaku CSR, sambutan dari Bapak Hairudin selaku perwakilan Dinas Pendidikan Kab. Ketapang, dan sambutan dari Bapak Syawaldi selaku Koordinator Pengawas Bina Kab. Ketapang sekaligus membuka Acara Workshop IKM. Dalam sambutannya pak Syawaldi menyampaikan respek kepada Perusahaan dan Yayasan Bumitama, dimana semua Sekolah dibawah naungan Yayasan Bumitama khususnya yang berlokasi di area Dinas Pendidikan Kab.Ketapang telah memilih penerapan Kurikum Merdeka dengan Status “Mandiri Berubah” yang sejalan dengan program Dinas Pendidikan Kabupaten Ketapang


Terimakasih kepada segenap panitia yang terlibat dalam kegiatan Workshop Implementasi Kurikulum Merdeka, semoga apa yang di dapatkan selama kegiatan ini berlangsung bisa menambah wawasan dan meningkatkan kompetensi sebagai seorang Pendidik