SMK Gunajaya Reg. Mentaya telah membuka Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) pada tanggal 16 Juni – 21 Juni 2022, Adapun beberapa tes yang harus dilewati oleh calon peserta didik baru diantaranya tes tertulis pada tanggal 18 Juni 2022 dan tes wawancara tanggal 20 juni 2022.
Adapun untuk semangat Calon peserta didik baru SMK Gunajaya sangat antusias karena mereka akan memasuki sekolah yang diinginkan. Ada beberapa siswa juga yang berasal dari Region lain seperti Region Pundu, dan Region Kotawaringin. Jumlah calon peserta didik baru yang berasal dari region lain berjumlah 5 orang
Untuk Pelaksanaan tes tertulis dan tes wawancara sendiri diadakan di SMK Gunajaya dengan Peserta yang Lolos Tes tertulis. Ada beberapa jawaban siswa yang cukup menarik selama melakukan tes wawancara salah satunya, mengapa anda meneruskan sekolah ke SMK Gunajaya dan jawaban siswanya karena saya ingin seperti ayah saya karena saya juga ingin belajar tentang bagaimana proses menanam sawit, merawatnya dan apa saja yang harus dilakukan agar tanaman sawit dapat tumbuh dengan baik dan sehat.